18 Desember 2007

Our Challenge

Industri radio di Indonesia mengalami ujian sangat berat di era globalisasi ekonomi saat ini. Pesatnya perkembangan teknologi informasi, semakin ketatnya kompetisi antar media serta munculnya berbagai deregulasi dibidang media, menuntut kemampuan dan totalitas segenap insan radio agar mampu tetap bertahan. Persoalan pokok akan muncul melalui sebuah pertanyaan : Sejauh manakah sikap pelaku bisnis radio mampu mendefinisikan perannya secara tepat di tengah masyarakat yang senantiasa berkembang ?

Radio MAS FM Kebumen sangat menyadari situasi tersebut, tuntutan untuk mampu menyajikan acara yang memiliki nilai plus dan memberikan pencerahan kepada masyarakat - sudah tidak dapat ditawar lagi. Sajian beberapa acara kami, diantaranya : Berita Radio BBC London [setiap hari jam 05.00 & 20.00], Headline News Metro TV [setiap hari jam 06.00 – 23.00], BHS [Bang Hasan Solution], Dzikir, dan beberapa acara lainnya merupakan sebagian kecil dari upaya kami memerankan fungsi media ditengah masyarakat. Kami menyadari, kami masih harus bekerja keras, masih banyak yang harus kami lakukan. Semua itu bukan hanya sekedar tantangan bagi kami, tetapi terlebih dari itu tentu saja untuk memenuhi kebutuhan dan kepuasan anda sebagai pendengar setia kami. (Angga Gabro)

3 komentar:

Anonim mengatakan...

Sip boss..setuju banget kalo radio mesti profesional..maju terus buat temen2 MAS FM Kebumen..salam buat penulis

Ayu - Kebumen

Anonim mengatakan...

Usul nih..program MAS FM di re-fresh lagi..masih kurang nih acara interaktif talkshownya..sukses buat Angga Gabro n all crew MAS FM Kebumen

Dimas - Gombong

Anonim mengatakan...

klo bisa masfm kebumen bisa di dengarkan di jepang melalui situs internet gt ,seperti pasfm pati loh
ak asly kebumen pengindengerin masfm kebumen situs internety ada nga?